![]() |
BRI Cabang Tebing Tinggi Dukung Program PKBM |
Tebing Tinggi, Selektifnews. Com -- PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Tebing Tinggi memberikan bantuan beberapa perlengkapan elektronik kepada Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tebing Tinggi. kegiatan itu dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan dan menunjang operasional Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM). Selasa, (15/04/2025) Lapas Kelas II B Jalan Printis Kemerdekaan Tebing Tinggi.
Bantuan yang diserahkan langsung oleh Pinca BRI Tebing Tinggi Charisma Bayu Aji adalah berupa Laptop, Printer, Papan Tulis dan Kursi Belajar. Penyerahan bantuan itu merupakan bagian dari komitmen BRI KC Tebing Tinggi untuk mendukung program-program pembinaan serta pelayanan di Lapas Kelas II B Tebing Tinggi.
Selaku Pimpinan Cabang BRI Tebing Tinggi Charisma Bayu aji mengatakan, hal baik seperti ini adalah upaya untuk meningkatkan pendidikan para warga binaan dan pemberian hak – hak seperti kegiatan belajar mengajar di dalam Lapas Tebing Tinggi.
“ kami selalu hadir dan berkomitmen untuk mencerdaskan, bantuan ini mungkin dapat membantu pihak Lapas Kelas II B dalam program pendidikan untuk menunjang Operasianal PKBM terhadap warga binaan, dan semoga bantuan BRI dapat bermanfaat untuk Lapas maupun warga binaan,” Ucapnya.
Kalapas Kelas II B Tebing Tinggi Leonard Silalahi didampingi Kasi Binadik dan Giatja Febi S. Lesmana mengucapkan terima kasih atas perhatian dan dukungan yang diberikan oleh pihak Bank BRI Cabang Tebing Tinggi. tentunya hal ini dapat membantu dalam pemenuhan kewajiban oleh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) selama menjalani hukuman.
“Bantuan ini sangat berarti bagi kami, khususnya bagi para warga binaan yang akan mengikuti kegiatan belajar mengajar di Lapas Tebing Tinggi. Bantuan yang diberikan tentu akan membuat kegiatan terasa lebih nyaman, dan menunjang operasional semakin baik,” ujarnya.
Tambah Kalapas, hal ini dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan dan menunjang operasional PKBM. Selain pemenuhan di lembaga pemasyarakatan (lapas), ada hak-hak yang harus diberikan negara kepadanya, diantaranya hak untuk mendapatkan pendidikan dan pengajaran.
“ Lapas Kelas II B Tebing Tinggi saat ini menggandeng Sanggar Kegiatan Belajar di Kabupaten Serdang Bedagai untuk membentuk Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Kejar Paket A, B, C, yaitu lembaga pendidikan nonformal yang didirikan bertujuan untuk memberikan kesempatan belajar kepada warga binaan yang tidak dapat mengakses pendidikan formal,” Pungkasnya.
Kalapas Kelas II B Tebing Tinggi berharap,berharap kerjasama dan sinergitas antara Lapas dan BRI Cabang Tebing Tinggi bisa selalu terjalin khususnya dalam mewujudkan pelayanan publik yang lebih baik.
(Endrasyah)