Rifai Bakri SH menyalurkan ratusan paket beras gratis di jalan Abdul Hamid Kelurahan Tebing Tinggi, Kecamatan Padang Hilir, Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara, Minggu (12/11/2023) |
TEBING TINGGI, SELEKTIFNEWS.COM - Rifai Bakri SH yang akrab disapa dengan "Bekri " ini tak lupa menyisihkan rezekinya. Ia menyalurkan ratusan paket beras gratis kepada orang-orang yang membutuhkan yang berada di jalan Abdul Hamid, Kelurahan Tebing Tinggi, Kecamatan Padang Hilir, Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara, Minggu (12/11/2023).
"Berbagi juga merupakan ungkapan rasa syukur atas rezeki dan nikmat yang Allah titipkan dan juga berbagi bukan tentang seberapa besar dan mahalnya apa yang di berikan, namun lebih seberapa tulus dan ikhlasnya untuk membantu sesama dan dapat bermanfaat," Ucap Rifai Bakri.
Bakri juga mengungkapkan sedekah atau berbagi rezeki merupakan ibadah yang istimewa yang nantinya juga dapat memudahkan kita dalam menghapus dosa dosa. Rasulullah SAW pernah bersabda,
“Sedekah itu dapat menghapus dosa sebagaimana air itu memadamkan api". (HR. At-Tirmidzi)
"Harus kita pahami bersama bahwa berbagi rezeki sudah ada dalam ajaran agama kita masing-masing, kami juga sering melakukan kegiatan berbagi rezeki ini," tutupnya .
EndraSyah.