PEMALANG, SELEKTIFNEWS.COM - Petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Pemalang melaksanakan Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila pada Kamis (01/06/2023).
Upacara dilaksanakan di Lapangan Blok Aman dengan Perwira Upacara Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan, Cendy dan Inspektur Upacara Kepala Rutan Pemalang, Sumaryo.
Dengan berpakaian adat, petugas Rutan Pemalang mengikuti serangkaian upacara yang mengusung tema “Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global” secara hidmat.
Penetapan 1 Juni sebagai Hari Lahir Pancasila sekaligus Hari Libur Nasional tertuang dalam Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 24 Tahun 2016.
Pada 1 Juni 1945, Ir. Soekarno berkesempatan menyampaikan gagasannya mengenai dasar negara di hadapan para anggota Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI). Gagasan tersebut selanjutnya diterima oleh para anggota BPUPKI dan akhirnya Pancasila disahkan menjadi dasar negara pada 18 Agustus 1945.
Ragil74.