Foto: Kompas.Com |
JAKARTA, SELEKTIFNEWS.COM - PT PLN (Persero) menyediakan promo diskon tambah daya listrik bagi konsumen rumah ibadah dengan hanya membayar Rp 150.000. Promo ini berlaku hingga 30 April 2023 mendatang. Promo potongan harga ini merupakan bagian dari program Ramadhan Berkah bisa didapatkan melalui pengajuan di aplikasi PLN Mobile. Konsumen rumah ibadah bisa menaikkan daya hingga 5.500 VA.
Mengutip keterangan pada aplikasi PLN Mobile, Kamis (23/3/2023), promo tambah daya bisa didapatkan asalkan tidak menimbulkan adanya penguatan jaringan, perubahan phasa, dan perubahan jenis layanan (dari layanan prabayar ke pascabayar atau sebaliknya). Syarat lainnya, konsumen rumah ibadah tersebut harus tercatat menjadi pelanggan PLN sebelum 1 Februari 2023. Konsumen juga diharuskan sudah melunasi seluruh kewajiban tagihan listrik dan lainnya.
Jika berminat konsumen rumah ibadah bisa melakukan permohonan tambah daya melalui aplikasi PLN Mobile. Berikut caranya:
- Buka aplikasi PLN Mobile dan lakukan pendaftaran akun
- Pada halaman utama pilih menu 'Ubah Daya dan Migrasi'
- Lalu akan muncul tampilan tahapan proses perubahan daya, pilih 'Mulai' - Masukkan ID Pelanggan kemudian pilih 'Cari', lalu akan muncul ID Pelanggan di bagian bawah dan pilih 'Lanjutkan'
- Selanjutnya muncul menu Pilih Titik Lokasi, maka tentukan koordinat lokasi yang akan tambah daya, dan tekan 'Lanjutkan'
- Kemudian muncul menu Pilih Layanan, maka pilih daya baru yang dibutuhkan, jenis koneksi (pra/pasca bayar), peruntukan listriknya, kemudian pilih 'Lanjutkan'
- Jika sudah, bagi yang memilih pra bayar, maka pilih token yang dibutuhkan, misal Rp 100.000, lalu tekan 'Lanjutkan'
- Maka akan masuk ke bagian menu Isi Data Pelanggan, silakan isi seluruh data yang diminta secara lengkap, dan pilih 'Lanjutkan'
- Lalu akan muncul ringkasan data permohonan, setelah itu pilih 'Kirim Permohonan'
- Kemudian akan muncul tampilan 'Syarat & Ketentuan', pelanggan diharapkan untuk membaca dan memahami dengan cermat, setelahnya tekan 'Setuju' - Pelanggan pun akan diarahkan ke halaman pemberitahuan 'Permohonan Berhasil', lalu tekan 'OK'
- Setelahnya akan muncul menu Verifikasi, masukkan kode verifikasi yang sudah dikirim oleh PLN ke alamat email atau nomor ponsel, kemudian pilih 'Kirim' - Maka akan muncul tampilan 'Detail Permohonan', proses pun berlanjut setelah pelanggan memilih 'Lanjutkan Pembayaran' - Kemudian akan muncul tampilan Metode Pembayaran, ada beberapa opsi pembayaran yang bisa dipilih, seperti dompet digital maupun transfer bank melalui virtual account
- Setelah melakukan pembayaran, maka proses pengajuan pun selesai Bila permohonan berjalan lancar, akan muncul pemberitahuan dari aplikasi PLN Mobile bahwa pembayaran telah berhasil. Kemudian setelah dua hari kerja, petugas PLN akan menghubungi pelanggan untuk melakukan penjadwalan penambahan daya.
Sumber: Kompas.Com