-->

Iklan

Menu Bawah

Iklan

Halaman

Grand Opening Wahidin Home Stay, Humas: "Ini Penginapan Termurah Dan Ternyaman Di Pematang Siantar"

Redaksi
Kamis, 20 Oktober 2022, Oktober 20, 2022 WIB Last Updated 2022-10-21T04:30:55Z


PEMATANG SIANTAR,  SELEKTIFNEWS.COM -- PT.Wahidin Home Stay (WHS) melakukan grand opening hari ini. Wahidin Home Stay merupakan penginapan dimana setiap pengunjung yang datang berpasangan hendak menginap harus menunjukkan bukti bawasannya mereka adalah pasangan yang sah, minimal dengan menunjukkan KTP atau foto kopi KK/Buku nikah.


Home Stay yang berada di Jalan Dr. Wahidin, Kelurahan Melayu, Kecamatan Siantar Utara, Kota Pematang Siantar saat acara Grand Opening tadi juga melaksanakan kegiatan penyantunan anak yatim dan mengundang warga sekitar.



Wahidin Home Stay ini  memiliki  35 kamar dengan 2 tipe Bed, yaitu Single dan Double. Hal itu disampaikan Manager Wahidin Home Stay Asiong SH kepada wartawan, kamis (20/10/2022).


Fasilitas yang disediakan setiap kamar juga lengkap. Mulai dari Free Wifi,  Hot Shower, dan resepsionis yang stand by 24 jam. Konsep kamar yang dihadirkan cukup simple and cozy untuk stay selama beberapa hari. Harga yang ditawarkan cukup terjangkau. Opening Rate yang ditawarkan merupakan Best Price yaitu  Rp 80.000++ perhari dimana harga tersebut sudah termasuk pajak.




Selain itu Wahidin  Homestay  yang menggandeng pelaku UMKM juga menyediakan Cafe yang buka setiap hari, mulai dari jam 7 pagi sampai 10 malam. Banyak pilihan menu makanan dan minuman yang disediakan disini. Mulai dari makanan lokal, Western, snack, Coffee dan minuman lainnya. 


Saat ditanya terkait apakah tidak akan mengganggu orang beribadah mengingat home stay yang berdekatan dengan masjid, Humas Wahidin Home Stay Jefry Pakpahan mengatakan, insha Allah tidak.




" Ada Standard Operasional Pelayanan yang kita terapkan. Diantaranya, bagi pasangan suami istri yang ingin menginap kita mintakan untuk menunjukkan legalitasnya, seperti Buku nikah atau Kartu Keluarga. Karena kita juga gak mau home stay ini dicap sebagai penginapan esek-esek. Mengingat kita berada ditengah-tengah pemukiman masyarakat dan berdampingan dengan rumah ibadah. Jadi, untuk itù kita sangat ketat," pungkasnya.


Ditambahkannya, ini adalah penginapan termurah dan ternyaman, kita juga meniadakan kegiatan seperti live musik atau sejenisnya, tukasnya.


Tampak hadir di acara Camat Siantar Utara, Babinsa, Tokoh Masyarakat, Para Kolega, wartawan dan warga sekitar (Tim/Red)

Komentar

Tampilkan

Terkini