-->

Iklan

Menu Bawah

Iklan

Halaman

Cegah Aksi Kejahatan, Polisi Dorong Galakkan Siskamling di Kota Tegal

Redaksi
Senin, 24 Oktober 2022, Oktober 24, 2022 WIB Last Updated 2022-10-24T13:18:14Z


TEGAL, SELEKTIFNEWS.COM -- Polres Tegal Kota meminta masyarakat turut berpartisipasi menjaga lingkungan untuk mencegah maraknya aksi kejahatan. Polisi meminta masyarakat kembali menghidupkan Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling).


Kapolres Tegal Kota AKBP Rahmad Hidayat, S.S menyampaikan untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas. Polisi tidak bisa melakukannya sendiri dan membutuhkan peran dan bantuan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban.


Oleh karena itu, lanjut Kapolres, dirinya berharap agar pola Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) yang dilakukan oleh masyarakat di lingkunganya lebih digiatkan kembali," ujar Kapolres saat memberikan arahan kepada seluruh anggota di Mapolres, Senin (24/10/2022).


Kapolres mengatakan upaya pencegahan dan antisipasi maraknya kasus pencurian kendaraan, Polres Tegal Kota telah membentuk satgas khusus. Polisi juga telah memetakan daerah rawan yang akan dipatroli siang-malam.


Menurutnya selain patroli rutin, Bhabinkamtibmas jajaranya juga telah memberikan himbauan untuk meningkatkan kewaspadaan dan selalu mengamankan barang-barang berharga yang menjadi sasaran pelaku kejahatan


"Dengan adanya rasa peduli untuk menjaga barang yang kita punya, otomatis terhadap lingkungan juga sama yaitu masyarakat ikut peduli untuk membantu menjaga keamanan lingkungan," ucapnya.


Kapolres menegaskan, jangan berikan kesempatan kepada para pelaku kejahatan untuk melakukan tindak pidana. Kepada warga para pemilik tempat kos-kosan diimbau agar saling menginggatkan terhadap para penghuni kos nya. 


"Seperti memarkir kendaraan dengan aman, bahkan bila perlu diberi kunci ganda sebelum ditinggal atau saat meninggalkan rumah, pastikan sudah terkunci dan dalam keadaaan aman," pungkasnya.(Gus)

Komentar

Tampilkan

Terkini