-->

Iklan

Menu Bawah

Iklan

Halaman

World Clean Up Day Dimata Ibu-ibu Desa Wisata Tuk Mulyo

Redaksi
Minggu, 18 September 2022, September 18, 2022 WIB Last Updated 2022-09-18T06:16:11Z


TEMANGGUNG, SELEKTIFNEWS.COM - Hari Bersih-bersih sedunia tahun 2022 diperingati setiap Sabtu Minggu ke-3 bulan September. Tahun 2022 jatuh pada Sabtu 17 September, tetapi kegiatan peringatannya dilakukan tanggal 10 - 25 September 2022.


Bagi ibu ibu PKK di desa wisata Pandemulyo Kecamatan Bulu Kabupaten Temanggung Jawa Tengah, merupakan hari bahagia yang diwarnai bersih-bersih lingkungan destinasi wisata Tuk Mulyo. 


Ketua TP PKK Pandemulyo Endang Sri Lestari mengatakan, ibu ibu PKK berkolaborasi dengan pengelola Tuk Mulyo dan pengelola BUMDES, melakukan bersih bersih lingkungan masing-masing, dilanjutkan ke lingkungan wisata dan puncak acara nya dengan aneka permainan game. 




"Dengan kegiatan outbound setelah bersih-bersih lingkungan diharapkan sejenak ibu-ibu lepas dari pikiran penat sehingga esok fress kembali pada kegiatan rutinitas masing-masing", tuturnya. 


Beberapa permainan menggembirakan tersebut diantaranya joget gembira, estafet air dengan corong minyak, tebak tebakan melatih konsentrasi dan deret pundak untuk kekompakan. 


Akhir dari semua game tersebut adalah nyebur ke kolam renang beramai-ramai untuk berjoget bersama di dalam air. 


" Disinilah nuansa kegembiraan ibu-ibu berjoget bersama dan saling mengguyur air kolam renang yang jernih dan sejuk ini", tukas Siti Kader PKK


Semangat ibu-ibu sudah tertanam bahwa hari Bersih-bersih Sedunia adalah aksi sosial global tahunan yang mengajak masyarakat di seluruh dunia untuk turut membersihkan dan menjaga kebersihan lingkungan. 


Ini bertujuan untuk mengurangi masalah limbah padat dan memilah sampah agar memiliki manfaat daur ulang. Aksi ini merupakan acara global terbesar di bawah organisasi independen Let's Do It World dengan wujud komitmen bersih-bersih serentak yang terkenal dengan World Cleanup Day.


Pada tahun ini, World Cleanup Day bakal diperingati dengan aksi bersih-bersih di 191 negara di dunia termasuk Indonesia menggelar aksi di masing-masing wilayah pada tanggal 10-25 September 2022. (Budhy HP)

Komentar

Tampilkan

Terkini