SUKOHARJO, SELEKTIFNEWS.COM - Sebuah benda berwarna coklat yang diduga berisi Bom meledak di Asrama Brimob Sukoharjo, Solo , Jawa Tengah, minggu ( 25/9/2022) Kemarin.
Kejadian yang menggemparkan tersebut , berawal dari adanya paket dalam kardus berwarna coklat, yang disimpan di sekitar Asrama Brimob Grogol Indah , Desa Telukan, Kecamatan Grogol , Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, sekitar pukul 18.30 WIB.
Paket di terima Bripka Dirgantara Pradipta ( 35) Anggota Polresta Surakarta .
Saat itu para tetangga korban, sedang berada di dalam rumah, tiba - tiba terdengar ledakan suara yang sangat kuat, sampai mengakibatkan jendela bergetar.
Kemudian para tetangga yang di Asrama berhamburan keluar, karena bunyi ledakan tersebut, tak berselang lama korban didapatkan di depan rumah , dalam keadaan berlumuran darah.
Selanjutnya korban dibawa oleh warga guna mendapatkan pertolongan ke rumah sakit Indriyati Solo Baru, selanjutnya di rujuk ke RS Moewardi Solo.
Polisi mengamankan satu buah kardus warna coklat masih utuh, dan serpihan - serpihan bekas ledakan.
Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes Iqbal Alqudusy mengonfirmasi adanya kejadian ledakan tersebut.
Akan tetapi menurut Kombes Iqbal , Polisi belum memastikan apakah benda yang meledak tersebut, itu Bom atau bukan.
" Kita belum bisa memastikan, apakah itu Bom atau bukan" kata Iqbal. kini pihak kepolisian dan unit Penjinak Bom, berada di lokasi untuk mengamankan lokasi kejadian.
ragil74 ( sumber Tribun solo )