-->

Iklan

Menu Bawah

Iklan

Halaman

Kapolsek Merawang melaksanakan kegiatan pengukhuhan anggota Saka Bhayangkara

Redaksi
Minggu, 25 September 2022, September 25, 2022 WIB Last Updated 2022-09-25T12:40:43Z


SUNGAI LIAT, SELEKTIFNEWS.COM - Membentuk Pribadi yang mandiri dan disiplin, Kapolsek Merawang melaksanakan kegiatan Pengukuhan Anggota Saka Bhayangkara Polsek Merawang Angkatan IX 2022.Minggu (25/9/2022)


Sebanyak 39 Anggota Saka Bhayangkara Polsek Merawang Angkatan IX  yang dikukuhkan, yang  mana pelaksanaanya di  pantai Temberan Dusun Temberan Desa Air Anyir Kecamatan Merawang Kabupaten Bangka.




Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolsek Merawang IPTU Teguh Widodo, S.H., Selaku Kamabisaka, Bpk Surip, Spd Selaku Pamong Saka,  Aipda Julian Saputra,Spd Selaku Pamong Saka, Kanit Binmas Polsek Merawang Bripka Akbar, Bhabinkamtibmas Ds. Air anyir Aipda Sigit Wijaya dan Senior serta anggota SakaBhayangkara Polsek Merawang. 


Kapolsek Merawang IPTU Teguh Widodo, S.H., menuturkan Saka Bhayangkara merupakan wadah kegiatan guna meningkatkan pengetahuan ,keterampilan dan harus memiliki jiwa sosial tinggi dan penuh dedikasa serta menjadi pionir dalam tertib hukum, tertib berlalu lintas, cermin jati diri anti narkoba. 


"Kita harapkan nantinya kedepan seluruh anggota Saka Bhayangkara khususnya Saka Bhayangkara Polsek Merawang dapat menimbulkan rasa tanggung jawab yang tinggi agar menjadi teladan di lingkungan nya",ujar Kapolsek


Selain itu kapolsek Merawang menambahkan dengan kegiatan ini dapat membentuk mental , fisik sebagai anggota saka Bhayangkara menjadi terampilan dan cakapan dalam berorganisasi serta menjadi  inspirasi dan kreatifitas tinggi bagi lingkungan nya. Dan Menumbuhkan soliditas , kekompakan di antara sesama rekan di lingkungan nya",tegas Kapolsek.

(REDI SOFIAN)

Komentar

Tampilkan

Terkini