-->

Iklan

Menu Bawah

Iklan

Halaman

Anak Pedagang Roti Keliling Sukses Menjadi Anggota Bintara Polri

Redaksi
Rabu, 07 September 2022, September 07, 2022 WIB Last Updated 2022-09-06T17:10:01Z


JAMBI, SELEKTIFNEWS.COM - Semua orang butuh uang, tapi tidak semua kesuksesan memerlukan uang. Itulah yang menjadi talenta seorang anak pedagang roti keliling disungai penuh jambi. 


Kehidupan yang pas pasan menjadi kendala bagi seorang ayah untuk menjadikan seorang anaknya menjadi sukses. Tidak halnya dengan seorang anak pedagang roti keliling yang setiap hari berjualan dari warung ke warung, masuk dusun keluar dusun untuk menjual barang dagangannya. 


Mazran, seorang ayah yang juga bekerja sebagai penjual roti keliling saat ditemui wartawan ini mengatakan bahwa, hidupnya pas pasan dan cukup untuk makan sehari keluarga. Namun, berkat kerja keras dan semangat anaknya yang gigih berjuang setelah tamat SLTA, maka ia sukses menjadi anggota bintara polri tanpa biaya satu sen pun. 


Benar, sungguh tak disangka anak saya bisa lulus mengikuti seleksi penerimaan bintara polri. Ia hanya satu kali tes langsung lulus."Ungkap Mazran dengan nada terharu"


Saya tidak membanggakan anak saya, tapi ini fakta bahwa berkat kegigihan dan semangatnya yang pantang menyerah ia mampu bersaing dengan anak-anak lain yang yang memgikuti seleksi pada saat itu lebih kurang dua ribu orang, Alhamdulillah anak saya bisa lulus, tandasnya lagi. 


Dan diharapkan kepada anak-anak bangsa yang lainnya bisa mengikuti jejaknya, dan ingat bahwa uang bukanlah segalanya. Ini terbukti bahwa tuhan itu selalu bersama orang yang sabar dan berjuang sungguh-sungguh dengan kepercayaan diri yang kuat. "tutupnya".

Komentar

Tampilkan

Terkini