-->

Iklan

Menu Bawah

Iklan

Halaman

Anak Muda Bergerak Gelar Turnamen Volley Sinaksak Cup 2022, Tuan Rumah Sinaksak VC "Bantai" Kompres VC 3-0

Redaksi
Selasa, 16 Agustus 2022, Agustus 16, 2022 WIB Last Updated 2022-08-15T20:24:51Z


SIMALUNGUN, SELEKTIFNEWS.COM - Tim Volley Tuan Rumah Sinaksak VC menunjukkan kebolehannya pada pertandingan pembukaan Turnamen Volley Sinaksak Cup 2022 yang digelar Anak Muda Bergerak (AMB) Untuk menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI ke-77 tahun 2022, Senin (15/8/22).


Pada Pertandingan yang di gelar di Lapangan Volley Sinaksak VC Jalan Veteran, Kelurahan Sinaksak, Kecamatan Tapian Dolok Kabupaten Simalungun ini, tim volley Sinaksak VC membantai Tim Volley Kompres VC dengan Kemenangan Telak 3 - 0. Akbar dan teman-teman praktis tak memberi peluang sedikitpun kepada Kompres VC untuk berkembang.


Pertandingan ini berakhir dengan skor 25-18, 25-15 dan 25-19. Tuan Rumah Sinaksak VC dari awal pertandingan mendominasi laga baik dari segi penyerangan maupun pertahanan. Tim Volley Kompres VC hampir sama sekali tidak bisa mengembangkan permainan mereka. 


Disisi lain, para pemain Sinaksak VC dengan leluasa mencetak angka demi angka dipertandingan ini. Dengan kemenangan ini, Sinaksak VC memastikan diri Untuk maju ke babak selanjutnya. 


Ketua Panitia Turnamen Volley Sinaksak Cup Ahmad Fauzi SM Kepada wartawan mewakili Anak Muda Bergerak (AMB) Mengucapkan Terima Kasih Kepada Semua Pihak Yang mendukung kegiatan ini mulai dari Pihak Pemerintah Kabupaten Simalungun dalam hal ini Kelurahan Sinaksak, Anggota DPRD Simalungun Dari Partai Keadilan Sejahtera Usmayanto, PBVSI Kota Pematangsiantar serta beberapa Sponsor seperti Rokok Nite, Hans Coffee, Arra Community , Leader Cafe , Rey , Pengcab PBVSI Simalungun, Puskesmas Tapian Dolok dan lainnya.


"Kegiatan hari ini kami adakan untuk memfasilitasi generasi muda agar bisa lebih banyak melakukan kegiatan-kegiatan positif dan menghindari Pergaulan bebas dan narkoba. Kami sangat berterima kasih karena ternyata banyak sekali pihak yang mendukung kami" ucapnya


Terpisah, Perwakilan dari Pengurus Cabang Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (Pengcab PBVSI) Kota Pematangsiantar Dede Fadly kepada wartawan mengatakan PBVSI akan terus mendukung turnamen-turnamen seperti ini dimana selain ajang untuk pencarian bibit atlit juga menjadi kegiatan positif agar generasi muda terhindar dari narkoba.


"Kegiatan ini selain untuk pencarian bibit atlit juga sangat positif, akan kami dukunglah pastinya" ujarnya


Hal Senada dikatakan Lurah Sinaksak Armada.SH selaku Tuan Rumah sekaligus Manager Tim Sinaksak VC Mengaku sangat mendukung kegiatan-kegiatan positif seperti ini dan berencana membuat kegiatan ini secara berkesinambungan untuk kedepannya.


"Pastinya kedepannya kita akan buat turnamen ini menjadi kegiatan rutin setiap tahunnya dan saya mewakili pemkab simalungun sangat mengapresiasi dengan apa yang dilakukan oleh Anak Muda Bergerak ini" pungkasnya.


Dari Pantauan di lokasi penonton begitu sangat antusias dengan kegiatan ini, terbukti dari banyaknya masyarakat yang hadir untuk mendukung tim jagoannya masing-masing. Turnamen Volley Sinaksak Cup 2022 ini menggandeng SELEKTIF NEWS.COM sebagai Media Partner dan Mendapatkan support dari PD PKB Pemuda Pujakesuma Kota Pematangsiantar.

Komentar

Tampilkan

Terkini

Entertainment

+

Opini

+